INFONUSANTARA.NET, Sijunjung — Upacara pengibaran bendera Merah Putih Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-79 tingkat kabupaten Sijunjung dilaksanakan di lapangan Muhammad Yamin Muaro Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, pada Sabtu (17/8/2024).
Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir S.STP M.Si, bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI. Upacara dihadiri bersama wakil bupati.kab sijunjung H.lraddatillah s.pt. juga anggota DPRD kabupaten Sijunjung.dan feteran. Kepala OPD, jajaran Forkopimda dan ketua KAN. partisipasi seluruh elemen masyarakat kabupaten Sijunjung bersama unsur terkait lainnya
“Peringatan HUT RI setiap tahun diperingati 17 Agustus, perjuangan tidaklah mudah dengan semangat persatuan akhirnya berbuah manis. Dengan semangat persatuan dan kesatuan, bangsa Indonesia bangkit dan bersatu untuk melepaskan belenggu dari penjajahan,” ujarnya
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan CSR Bank Nagari kepada Pemkab Sijunjung.
Penyerahan secara simbolis bantuan PIP sebesar Rp.130 juta kepada 2000 orang siswa.
Selain itu juga ada penyerahan piagam penghargaan dan KTP elektronik kepada masyarakat berumur 17 tahun dan piagam penghargaan anak yang lahir pada tanggal 17 Agustus 2024.
Kemudian juga ada pemberian sertifikat hak milik bagi penduduk transmigrasi Padang Tarok dan setelah itu lanjut penampilan Pocil dari Pol Sharp Indonesia.
Bupati Sijunjung, Benny Dwifa bersama wakil bupati, Ketua DPRD Sijunjung sementara dan anggota DPRD Kabupaten Sijunjung beserta Forkopimda memberikan tropi dan mendali emas perak dan perunggu soina di Pesoda 2024. Kabupaten Sijunjung berhasil meraih 12 emas,5 perak dan 2 perunggu.
Pada tahun 2024 ini, beberapa prestasi dan penghargaan telah berhasil diraih oleh Pemkab Sijunjung l,pengelolaan laporan keuangan daerah Kabupaten Sijunjung. (Danus)