Komsos Dengan Staf Camat, Babinramil 01 Sikabalauan Bahas Aktivitas dan Perekonomian Masyarakat

INFO|MENTAWAIKegiatan komunikasi sosial yang biasa di lakukan aparat teritorial di tengah masyarakat menjadi salah satu media komunikasi untuk meningkatkan tugas dalam memberikan wejangan kepada warga binaan.


Tak hanya itu konsep komsos juga dapat berbagi ilmu pengetahuan dan sharing informasi di tengah masyarakat, guna menunjang tugas aparat teritorial di wilayahnya masing-masing.


Pada kesempatan itu, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Kodim 0319/Mentawai, Serda Muskhandar lakukan komsos dengan mitra karib yang bertugas sebagai staf Camat Siberut Utara, Kepulauan Mentawai.


“Komsos kita dengan mitra karib ini bahas soal aktivitas dan perekonomian masyarakat” ucap Serda Muskhandar di salah satu warung depan kantor camat siberut utara, Jumat (3/5/2024).


Terkait dengan kegiatan masyarakat dan perekonomian, sebutnya perlu menjadi dukungan bersama, agar program ketahanan pangan di setiap wilayah dapat terwujud dengan baik.


“Terwujudnya ketahanan pangan di temgah masyarakat secara tidak langsung pendapatan warga juga akan meningkat” tuturnya.


Kegiatan komsos yang di laksanakan ini secara langsung untuk membangun komunikasi, pendekatan dan menjalin silahturahmi dengan masyarakat, pungkasnya, (Ers).

Editor : Tim Redaksi

Leave a Comment