Jalin Komunikasi, Babinramil 02 Muara Siberut Motivasi Sopir Angkot

INFO|MENTAWAIUntuk selalu memperkuat silahturahmi dengan warga binaan, Babinsa Koramil 02/Muara Siberut, Kodim 0319/Mentawai, Serda Hermanto jalin Komunikasi dengan mitra karib.


Komunikasi sosial yang di lakukan Babinsa ini dengan salah satu warga yang bekerja sebagai sopir angkut di Muara Siberut, Kecamatan Siberut Selatan, Kepulauan Mentawai, Sabtu (25/5/2024).


Babinsa Serda Hermanto dalam komsosnya menyampaikan motivasi kepada warga untuk terus semangat mengais rejeki untuk memenuhi kebutuhan keluarga.


Sebagai sopir angkot yang mencari penumpang di dermaga saat kapal masuk merupakan usaha yang tidak semua orang bisa melakukan, meski penghasilan hanya sedkit.


Apalagi mobil yang di bawah itu milik orang lain, tentu penghasilan yang di dapat tidak sepenuhnya tentu di bagi dengan pemilik mobil.


“Kita syukuri rejeki yang di dapat untuk memenuhi kebutuhan keluarga yang terpenting usaha yang di lakukan halal” ucapnya memotivasi sopir angkot.


Disisi lain komunikasi yang di lakukan babinsa juga sebagai pencari informasi untuk menunjang tugas sebagai aparat teritorial, (Ers).

Editor : Tim Redaksi

Leave a Comment