Babinsa Koramil 03 Sipora Rawat Tanaman Pelindung

INFO|MENTAWAI Tanaman pelindung yang di tanam merupakan salah satu solusi mengurangi dampak pemanasan global, sehingga wilayah pemukiman masyarakat tercipta kesejukan dan kenyamanan.


Agar tetap terjaga dengan baik, Babinsa Koramil 03/Sipora, Kodim 0319/Mentawai, Serka Robin Sianturi bersama Serda P Situngkir lakukan pembersihan tanaman pohon.


Tanaman yang di bersihakan babinsa ini merupakan tanaman yang terlah di tanam pada bulan november tahun 2023 di lokasi lahan warga binaan di Kecamatan Sipora Selatan, Kepulauan Mentawai.


“Tanaman yang kita tanam itu sebanyak 30 batang dan yang hidup sebanyak 20 batang” sebut Serka Robin, Jumat (26/1/2024).


Jenis tanaman yang di tanam yang hidup meliputi, pohon Matoa sebanyak 2 batang, Durian 6 batang, Manggis 2 batang dan Kelapa 5 batang.


“Prinsipnya tanaman pohon yang di tanam ini untuk penghijauan sebagai tanaman pelindung” ucapnya mengakhiri, (Ers).

Editor : Tim Redaksi

Leave a Comment