Akselerasi Pembangunan, Ketua DPRD Mentawai : Program TMMD Ke-116 Sangat Kita Dukung

INFO|MENTAWAIAkselerasi pembangunan di kepulauan mentawai sangat di butuhkan dukungan semua pihak serta sinergitas dengan instansi vertikal dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat.


“Melalui TMMD ke-116 ini, DPRD Mentawai bersama Kepala Daerah sepakati anggaran salah satunya untuk mendukung percepatan pembangunan di bumi sikerei” sebut Ketua DPRD Mentawai, Yosep Sarogdok saat meninjau lokasi RTLH di Dusun Berkat, Rabu (10/5/2023).


Selain itu adanya kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini juga membantu masyarakat yang berada di pelosok-pelosok daerah yang tidak terjangkau.


“Dengan di buka akses jalan akan memudahkan masyarakat melakukan aktivitas serta yang lainnya dan kegiatan ini juga merupakan program kepala daerah sebelumnya yang di lanjutkan oleh Pj Bupati” sebutnya..


Nah, soal dukungan anggaran kegiatan TMMD yang akan berlangsung dari 11 Mei sampai 7 Juni 2023 ini sudah sepakat bersama antara DPRD dan Kepala Daerah.


“Kegiatan TMMD ini, kita berharap tetap berlanjut tidak hanya sampai disini, kalau ada progres lain di lokasi lain kita dukung dan juga kita mendukung adanya kegiatan karya bakti” imbuhnya..


Untuk mewujudkan pembangunan di mentawai, dia mengajak seluruh pihak untuk saling bekerjasama, agar percepatan pembangunan terus bergerak setidaknya bisa setara dengan daerah lainnya..


“Dukungan anggaran TMMD yang kita berikan ini hanya 2 miliar, karena keterbatasan APBD kita, seharusnya kita tambah” sebut Yosep.


Dia menginginkan kegiatan ini bisa di laksanakan secara serentak di berbagai daerah di mentawai, cuman anggaran terbatas, tapi saat ini di fokuskan di Sipora dulu.


“Mudah-mudahan anggaran kita tahun depan memadai, agar bisa di laksanakan kegiatan karya bakti bekerjasama dengan TNI dalam rangka akselerasi pembangunan menuju mentawai yang mandiri, maju dan sejahtera” tutupnya.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment