INFO|MENTAWAI – Warga Negara Asing (WNA) asal Netherlands Belanda yang melakukan aktivitas surfing di kepulauan mentawai di kabarkan meninggal dunia di Resort Shadow, Desa Katurei, Kecamatan Siberut Barat Daya.
Diketahui WNA asal Netherlands ini bernama Freeya Jannigje Maria (26) perempuan yang merupakan tamu dari Resort Shadow
Kapolsek Siberut, AKP Hendri Bayola mengatakan, adanya tamu resort shadow meninggal dunia berawal di dapat informasi dari salah satu Operator Kapal Long boat Resort Shadow pada hari Jumat tanggal 31 Maret 2023 sekira pukul 11.45 WIB.
Dari informasi tersebut jajaran Polsek Siberut langsung bertolak menuju resort shadow yang di pimpin langsung Kapolsek AKP Hendri Bayola di dampingi Aipda Deki Junaidi kanit intelkam, Bripka Hendri Saputra (reskrim), Briptu Yohanes Tri Dharma, Briptu Oktavianus Belo dan Bripda M. Fachrul Fardinal.
Tiba di lokasi kejadian, jajaran polsek siberut melakukan penyelidikan dan Pulbaket di lokasi Resort Shadow Desa Katurei Kecamatan Siberut Barat Daya.
Tindakan yang di lakukan jajaran polsek siberut saat ini melakukan olah TKP, melakukan pengecekan kondisi korban bersama dokter, memeriksa saksi-saksi dan selanjutnya akan dibawa ke padang untuk di otopsi atau Ver
“Apabila ada dugaan tindak pidana terhadap korban akan segera di buatkan laporan polisi” ucapnya kepada media, Sabtu (1/4/2023).
Lanjut di katakan Hendri Bayola untuk mengetahui penyebab kematian korban, pihaknya ambil langkah hukum dengan melakukan Visum luar oleh dokter Siberut.
Seluruh sisa makanan korban disita untuk diperiksa ke labor dan mengamankan barang bukti yang ada hubungan langsung atau tidak dengan perkara.
Lokasi kamar korban sudah di police line dan sebagai BB di bawa ke RS Bhayangkara Padang bersama Jenazah guna penyelidikan lebih lanjut
“Saat ini korban sudah di bawa ke Rumkit bhayangkara untuk dilakukan autopsi guna mengetahui penyebab kematian korban” tutupnya.
Editor : Heri Suprianto