Pasiterdim 0319 Mentawai Targetkan Pembukaan Jalan Selesai Bulan Mei

 

INFO|MENTAWAIPengerjaan pembukaan jalan pada kegiatan TMMD ke-166 di wilayah teritorial Kodim 0319/Mentawai sudah memasuki 50 persen dengan target penyelesaian sepanjang 6 Km.


Pembukaan jalan ini di mulai dari Desa Bukit Pamewa sampai ke Desa Betumonga, dimana kegiatan ini merupakan lanjutan TMMD tahun 2019 dan 2021 lalu.


“Tahun 2023 ini kita membuka jalan sepanjang 6 Km, bagian parit kiri dan kanan 1 meter dan kita targetkan rampung bulan Mei 2023” ucap Dandim 0319/Mentawai, Letkol.Inf Suirwan melalui Pasiterdim, Letda.Inf James Sibarani, Kamis (30/3/2023).


Untuk pembukaan jalan ini telah di awali dengan pra TMMD yang di mulai sejak 20 Maret 2023 dengan melakukan survei lokasi bersama personel dan masyarakat.


“Pekerjaan pembukaan jalan akan berlangsung selama 30 hari dengan harapan pada kegiatan pra TMMD ini bisa mencapai target 95 persen” ucapnya.


Sementara pembukaan kegiatan TMMD ke-166 ini akan di buka secara resmi oleh Gubernur Sumbar, Buya Mahyeldi Ansarulah pada tanggal 10 Mei 2023


Dipuncak kegiatan TMMD penyelesaian kegiatan hanya 5 persen dan di samping pembukaan jalan sepanjang 6 Km ini juga ada sasaran fisik berupa pembangunan RTLH 10 unit di Dusun Berkat, Rehab Gereja 1 Unit dan Rehab Masjid 1 Unit.


Untuk sasaran non fisik meliputi, Penyuluhan Wasbang, Penyuluhan Bela Negara, Penyuluhan Teroris dan Narkoba, Penyuluhan Hukum, Penyuluhan Pertanian, Penyuluhan Pigul Bencal, Penyuluhan KB Kes, Penyuluhan ibu hamil, Sosialisasi Kesling dan Sosialisasi stunting.


Kita berharap kegiatan pra TMMD hingga sampai puncak nanti dapat berjalan dengan baik dan kesuksesan pembangunan ini berkat dukungan semua kalangan dalam memajukan bumi sikerei” tutupnya.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment