pelaku dan barang bukti, foto:(ist) |
INFONUSANTARA.NET — Nyaris diamuk massa seorang pria inisial M (38) diduga melakukan aksi tindak kriminal pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di kawasan Air Tawar, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.
Dalam melakukan aksinya, pelaku yang bekerja sehari-hari sebagai buruh itu nyaris diamuk massa sebab diketahui oleh korban dan diteriaki maling.
Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Dedy Adriansyah Putra, Kamis (20/5) kemarin mengatakan, pelaku beraksi pada siang hari dan kami tangkap hari itu juga
Sebelum melancarkan aksinya, pelaku sempat berputar-putar sebanyak dua kali di dekat rumah korban.
Dedy menjelaskan, pelaku mencuri sepeda motor dengan nomor polisi BA 5347 FD yang sedang dipanaskan mesinnya oleh korban.
“Saat merasa aksinya bisa berjalan lancar, dia masuk ke dalam rumah yang juga dijadikan kafe tersebut. Korban sempat diteriaki maling dan ditangkap oleh pihak korban,” jelas Dedy
Sebelumnya pelaku sempat melarikan diri, tapi pelaku M sudah berhasil kami amankan dan saat pelaku ditangkap tanpa perlawanan di kawasan Parkit, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.
“Pelaku saat ini sudah kami tahan bersama barang bukti satu unit sepeda motor milik korban,”ungkap Kompol Dedy.(InF)