Berbagi Kebahagiaan, DPD REI Sumbar Santuni dan Buka Puasa Bersama Ratusan Anak Yatim Piatu

 

INFONUSANTARA.NET — DPD REI Sumbar kembali berbagi dan menyantuni ratusan anak yatim piatu, di bulan penuh berkah ini, bulan suci Ramadhan 1443 H/ 2022, bertempat di Taman Pucuk Merah Cafe & Resto Gunung Pangilun Kecamatan Padang Utara Kota Padang, Sabtu (23/4/2022).

Berbagi kebahagiaan, pengurus DPD REI Sumbar buka puasa bersama dan di isi dengan tausiyah bersama ratusan anak yatim yang berasal dari Panti Asuhan Aisyiyah Nanggalo dan Liga Dakwah Bypass.

Ketua DPD REI Sumbar, Haji Ardinal menyampaikan, Alhamdulillah, tahun ini kita kembali dapat berbagi dengan anak yatim. Sebanyak 150 anak yatim menerima santunan dari teman-teman pengurus REI Sumbar.

Kegiatan menyantuni anak yatim ini merupakan agenda rutin DPD REI Sumbar. Ini kegiatan rutin kita di REI Sumbar setiap tahunnya. Kita menyalurkan bantuan dari teman-teman yang mendonasikan rezeki mereka untuk anak yatim” ucap Haji Ardinal didampingi Budi Harman, Bendahara DPD REI Sumbar, kepada awak media disela -sela kegiatan.

“Masing-masing anak yatim diberi santunan Rp500 ribu, ” tambahnya.

“Kalau soal beasiswa anak yatim di saat pandemi ini, kita belum berfikir ke arah itu. Kita cuma baru sebatas menyalurkan bantuan dari teman-teman REI,” katanya menjawab pertanyaan wartawan soal beasiswa untuk anak yatim.

Ia menegaskan, DPD REI saat ini fokus pada pembangunan rumah subsidi. “Kita juga berperan mensukseskan program rumah bersubsidi pemerintah untuk rakyat,” pungkasnya.(*)

Leave a Comment