Optimalkan Pengendalian PPKM, Babinsa Sipora Bersama Satpol PP Turun Lapangan



INFO|MENTAWAI – Untuk mencegah penularan COVID-19 khususnya di Desa Sioban, Kecamatan Sipora Selatan, Babinsa Koramil 03/Sipora bersama anggota Satpol PP lakukan pengendalian PPKM di sejumlah lokasi.


“Ini cara untuk mengoptimalkan pengendara dalam penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM)berskala mikro” sebut Danramil 03/Sipora, Lettu.Inf.Herizal, Jumat 21 Januari 2022.


Dia menjelaskan, PPKM adalah kunci yang paling baik untuk menekan penularan COVID-19, dimana petugas dapat melakukan tracing terhadap kontak erat dan setelah itu bisa mengetahui positif atau tidaknya seseorang.


“Penerapan PPKM ini untuk menekan angka kasus penularan di tengah masyarakat” terangnya.


Disamping itu bagi masyarakat yang telah melaksanakan vaksin pertama dapat melanjutkan vaksin kedua apa bila sudah waktunya kembali di vaksin.


Pelaksanaan pemeriksaan dan pelacakan kegiatan PPKM di Desa Sioban, Kecamatan Sipora Selatan akan terus di tingkatkan, guna mencegah terjadinya kasus COVID-19, tukasnya.


 

Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment