INFO|MENTAWAI – Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD Kahmi) Kabupaten Kepulauan Mentawai berjapan dengan sukses. Kegiatan tersebut bertempat di lokasi wisata Pantai Sikokkong, Dusun Mapaddegat, Kecamatan Sipora Utara, Sabtu (22/1).
Musda yang di gelar itu mengusung tema “Optimalisasi Peran Intelektual KAHMI Dalam Merawat Kebhinekaan Guna Mewujudkan Masyarakat Mentawai yang Sejahtera, Adil dan Makmur” ini berjalan dengan sangat baik.
“Alhamdulillh musda yang kita laksanakan hari ini berjalan dengan baik, terima kasih kami sampaikan kepada seluruh keluarga besar Alumni HMI Mentawai.” Ungkap Rahmat Hidayat selalu Sekretaris MD Kahmi Kepualauan Mentawai 2017-2022 kepada media, Minggu (23/1/2022)
Dalam sidang pleno di pimpin tiga orang yaitu Nasrullah, S.Pd. NS, Ahmad Musohur, S.Kep dan Nuning Mardiyah, S.Pd. Mulai dari penyampaian Laporan Pertangguang Jawaban hingga Pemilihan Presidium MD Kahmi Mentawai 2022-2027
Musda ini dihadiri puluhan Alumni HMI yang ada di Mentawai dan berhasil menentukan lima orang kader terbaik untuk memimpin MD Kahmi Mentawai periode selanjutnya.
Lima orang ini berasal dari berbagai latar belakang dan profesi serta bidang kerja yang berbeda-beda, Nama tersebut adalah Doni Kasnaidi, SP yang beraktifitas sebagai Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kepualauan Mentawai.
Kemudian Puji Rahayu, S.KM, M.Si, M.KM yang sekarang menjabat sebagai Sekretaris Dinas PMDPPKB Kabupaten Kepulauan Mentawai, lalu ada nama Mesranto, ST yang keseharianya sebagai Wiraswasta dan Politisi, kemudian ada nama Rahmat Hidayat, S.Pd, M.Pd sekarang bekerja sebagai Kasubbag Program dan Keuangan Dinas PMDPPKB Kepulauan Mentawai, terakhir ada kader muda Kahmi Muslimin, S.IP, Ketua Umum HMI Cabang Padang 2018-2019 ini sekarang bekerja di Komisi Pemilihan Umum Kepualuan Mentawai.
Presidium MW Kahmi Sumatera Barat yang juga Presidium MD Kahmi Mentawai periode pertama Lahmuddin menyampaikan harapan kepada lima kader terbaik ini untuk dapat membawa MD Kahmi Mentawai kearah yang lebih baik.
“Harapan ini kita titipkan kepada lima kader terbaik mereka punya kemampuan masing-masing dan saling melengkapi, saya yakin MD Kahmi Mentawai akan menjadi lebih baik.”pungkasnya.
Edditor : Heri Suprianto