INFO|PADANG – Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) adalah program penilaian terhadap mutu yang dimiliki oleh satuan pendidikan atau sekolah berdasarkan arahan Badan Nasional Standarisasi Pendidikan (BNSP).
ANBK resmi menjadi pengganti UNBK yang telah diluncurkan pada tahun 2019 sebagai satu produk dari Merdeka Belajar dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim.
Untuk mengaplikasikan program tersebut, SDN 21 Teluk Nibung melaksanakan gladi bersih pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) kepada siswa-siswi yamg di gelar Rabu (4/11/21) lalu.
Kepala Sekolah SDN 21 Teluk Nibung, Eti Afriani, S.pd menyebut, pelaksanaan gladi bersih kali ini, SDN 21 Teluk Nibung kecamatan Lubeg menjadi sekolah tompangan di SMP, SIMA padang.
“Ada empat sekolah dasar yang menumpang dalam pelaksanaan ANBK ini, yaitu SDN 04 Gaung, SDN 09 Gaung, SD 35 Jembatan Buai dan SDN 21 Teluk Nibung” sebut Eti Afriani kepada media, Jumat 12 November 2021.
Lebih lanjut dia mengatakan, untuk pelaksanaan di ikuti sebanyak 27 siswa-siswi SD yang mengikuti proses ANBK pada tahun 2021 ini. Dalam kegiatan di mulai simulasi sampai pelaksanaan ujian asesmen.
“Untuk pelaksanaan ujiannya di bagi menjadi dua gelombang, tiap gelombang terdapat dua sesi” tuturnya.
Selian itu, Eti Afriani juga memberikan semangat dan motivasi kepada operator tambahan, teknisi tambahan serta pengawas agar tetap eksis dalam proses ANBK bis berjalan lancar.
Dalam kegiatan itu semua siswa-siswi kelas 5 SDN 21 Teluk Nibung tampak tampak semangat mengikutinya dan para wali murid mendukung serta berpartisipasi untuk memberikan semangat kepada pelajar yang mengikuti gladi bersih ANBK.
“Semoga dalam pelaksanaan ujian asesmen kedepannya dapat berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan dan siswa-siswi yang mengikuti ANBK ini di mudahkan” harapnya mengakhiri, (Ami).
Editor : Heri Suprianto