INFONUSANTARA.NET – Menyambut HUT Bhayangkara ke-75, Polsek Sipora melaksanakan kegiatan gerai vaksin persisi yang di luncurkan Kapolri di selenggarakan secara keliling, kali ini dipusatkan di halaman kntor Desa Saureinu’ Kecmatan Sipora Selatan, Kamis (1/7/2021).
“Hari ini kita melakukan secara keliling untuk menjangkau warga yang berada di setiap desa dalam pelaksanaan kegiatan gerai vaksin persisi, agar warga mudah mendapatkan vaksinasi secara gratis” ucap Kapolsek Sipora, Iptu.DonnybPutra,SH,MH.
Kegiatan gerai Vaksinasi Persisi ini melibatkan Camat sipora selatan, Kapus Sioban, Babinsa Koramil 03/Sipora, guna memberikan vaksinasi secara jemput bola agar masyarakat tak lagi terjadi kekwatiran terhadap ancaman virus covid-19.
Terobosan yang dilakukan Kapolsek Sipora dalam pelaksanaan gerai vaksin persisi mendapat dukungan positif dari lapisan masyarakat yang bertepatan dengan momen hari ulang tahun Bhayangkara ke-75 yang di peringati secara serentak di Indonesia.
Dia menyebut, pelaksanaan gerai vaksin keliling ini diawali dengan memberikan informasi kepada masyarakat sebelum di selenggarakan melalui Kanit Bimas, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan perangkat Desa Saureinu.
Terkait pelaksanaan itu, satgas menyampaikan bahwa pentingnya vaksin di masa pandemi Covid- 19 ini agar terbentuk daya tahan tubuh, karena itu di harapkan kehadiran masyarakat untuk mengikuti gerai vaksin persisi ini yang bertepatan di hari HUT Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021.
Pelaksanaan gerai vaksin persisi ini di sambut antusias sangat tinggi dari masyarakat, dimana bagi warga yang ikut vaksin sebanyak 366 orang terdiri dari laki-laki sebanyak 171 orang dan Perempuann195 orang yang mendaftar.
Hasil rekapan gerai vaksin persisi ini dari 366 orang mendaftar yang bisa di vaksin sebanyak 352 orang, sedangkan yang di tunda di vaksin sebanyak 11 orang dan sama sekali tidak bisa di vaksin 3 orang karena memiliki penyakit bawaan.
Pelaksanan vaksinasi ini di harapkan berjalan lancar dan mengajak masyarakat ikut serta megikuti vaksin agar tidak mudah di serang virus Corona, demi kesehatan bersama, ajaknya mengakhiri.
Editor : Heri Suprianto