Aparat Gabungan TNI-Polri Perketat Pengawasan Perbatasan Jalur Lintas Padang-Bengkulu

PESSEL,infonusantara.net – Berhubung lebaran sebentar lagi, arus mudik di jalur perbatasan jalan lintas Padang, Sumbar-bengkulu terus di lakukan pemantauan dan pengamanan.

Dini hari, Selasa (4/5/2021). Serma Dian Purnama Personil Babinsa di wilayah Koramil 01/Pancung Soal, Kodim 0311/Pessel terlihat gencar melakukan kegiatan penyekatan di Jalur Mudik Lebaran 1442 H di pos PPKM Sako Kabupaten Pesisir Selatan.

Serma Dian Purnama mengatakan, tujuan kegiatan penyekatan jalur mudik lebaran ini sesuai aturan tentang larangan mudik yang sudah ditetapkan pemerintah dalam pengendalian penyebaran Covid-19.

Sebelumnya serta di masa bulan ramadhan ini mengalami peningkatan kasus Covid yang cukup tinggi khususnya Kabupaten Pessel, ujarnya.

“Untuk sementara ini kami laksanakan penyekatan di Pos larangan khusus perbatasan jalan lintas Padang, Sumbar-Bengkulu” ucapnya.

Dengan adanya penyekatan di titik perbatasan, kata dia pelaku perjalanan yang masuk ke wilayah Kabupaten Pessel Provinsi Sumbar bakal diperiksa kelengkapan surat bebas Covid-19 atau surat izin keluar masuk, sebutnya.

“Jika di luar aturan maka akan kami suruh putar balik. Intinya kami akan tegas karena untuk menjaga keselamatan dan kesehatan warga Kabupaten pesisir selatan” tegasnya.

Terpisah, Danramil 01/Pancung Soal Letda Inf Indra Gunadi mengatakan, Kegiatan yang di laksanakan ini merupakan langkah pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19

“Bila aktivitas mudik tidak dicegah, akan beresiko dan akan ada kerumunan serta membuat penambahan kasus baru, penyekatan ini merupakan kepedulian pemerintah terhadap masyarakat dalam menghadapi pandemi ini, ujarnya.

“Kami berharap kepada masyarakat mari kita bersama sama untuk mengikuti arahan pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan dan tidak melakukan perjalanan luar kota saat ini” tutupnya, (Pendim 0311/Pessel Riki Yosda).


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment