Wakil Ketua DPRD Kota Padang Wahyu Iramana Putra Bersama Warga Ikuti Acara Zikir dan Haflatul Qur’an Dipenghujung Tahun 2018 |
INFO PADANG – Sesuai arahan dari Walikota Padang agar menyambut tahun baru dengan hal-hal yang positif, Kelurahan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Utara menggelar zikir dan haflatul quran di Mesjid Nurul Islam, Kelurahan Gunung Pangilun, senin malam (31/12).
Selain dihadiri Wakil Ketua DPRD Padang, Wahyu Iramana Putra dan anggota DPRD Padang lainnya, Suhaidi Olon, serta Dandim 0312 Rielman Yudha, acara tersebut juga dihadiri ratusan warga dari 3 kecamatan seperti Kecamatan Padang Utara, Kecamatan Padang Barat dan Kecamatan Nanggalo.
Wakil Ketua DPRD Padang, Wahyu Iramana Putra menilai kegiatan positif seperti zikir dan haflatul quran ini sangat pas dilakukan dalam menyambut pergantian tahun. Sebab, dengan berzikir dan melantunkan ayat suci alquran dapat menambah keimanan, kataqwaan, meningkatkan rasa syukur serta menjadi ajang instropeksi diri.
’’ Kami tidak membunyikan terompet, tetapi menyampaikan kalimat takbir. Kami memohon kepada Allah SWT agar di masa yang akan datang, bisa lebih baik lagi, dan selalu terlindungi. Kami juga berdoa, semoga perekonomian masyarakat meningkat, dan Kota Padang ini semakin aman serta nyaman, ’’ ujar Wahyu Iramana Putra.
Dalam kesempatn itu, Wahyu juga mengapresiasi Kelurahan Gunung Pangilun sebagai kelurahan yang dikenal sebagai kelurahan madani. Kedepannya, ia berharap agar kegiatan keagamaan seperti ini teus dilaksanakan dan menginsipirasi bagi daerah lain.
’’ Kita jangan sampai hanya berteriak itu salah, ini salah, tapi tidak mencontohkan yang baik itu seperti apa. Oleh sebab itu, kegiatan positif seperti ini menjadi salahsatu indikator kita berani berbuat nyata dan tidak hanya sekedar omongan belaka, ’’ pungkasnya.
Lurah Gunungpangilun, Andi Amir mengatakan kegiatan tersebut terselenggara berkat dukungan masyarakat dan DPRD Padang. Disamping itu, juga sebagai bentuk dukungan dari program Pemko dalam menyambut tahun baru dengan cara-cara yang positif.
’’ Kegiatan ini juga sesuai visi misi Kelurahan Gunung Pangilun. Bagi kami, kegiatan keagamaan itu tidak hanya sekedar himbauan saja tetapi dalam bentuk implementasi. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya pada saat ini, tetapi juga akan menjadi rutinitas. Seperti tahun islam dan maulid nabi, ’’ katanya.
Selain zikir, haflatul quran, dalam acara tersebut juga digelar tausiyah dan muhasabah. Sebanyak 5 qori terbaik Sumbar dan penyanyi religi, Khairat KDI juga ikut berpartisipasi dalam acara yang pertama kalinya dilaksanakan di Kelurahan Gunung Pangilun itu. (Inf)