PILIHAN REDAKSI

Kantor PWI Luak 50 di Resmikan, Bupati Safaruddin : Fasilitas Ini Diharapkan Dapat Mendukung Tugas Jurnalistik Secara Optimal

INFO|Limapuluh Kota - Bupati Limapuluh Kota, Safaruddin meresmikan Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Payakumbuh-Limapuluh Kota (Lua...

Budaya

Opini

Mentawai

Padang Panjang

Peristiwa

Pariwara

Sijunjung

Bahas Cuaca dan Tranportasi, Babinramil 01 Sikabaluan Komsos Bersama Mitra Karib
Tuesday, May 07, 2024

On Tuesday, May 07, 2024




INFO|MENTAWAI - Untuk mempermudah tugas sebagai aparat teritorial perlu di lakukan pendekatan dengan masyarakat, salah satunya melakukan Komunikasi Sosial (Komsos).


Komsos yang di lakukan, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Kodim 0319/Mentawai, Serda Irfan Munthe ini bersama mitra karib yang bekerja sebagai staf Syahbandar di Dusun Pokai, Desa Muara Sikabaluan, Kecamatan Siberut Utara, Kepulauan Mentawai, Selasa (7/5/2024).


Kegiatan komsos kali ini, pihaknya membahas terkait kondisi cuaca terkini, dimana cuaca yang cukup ektrem saat ini, sehingga aktivitas warga melaut tidak bisa termasuk transportasi laut.


Dia menyampaikan, terkait dengan kondisi cuaca kurang baik, bagi warga yang berprofesi sebagai nelayan untuk sementara tidak pergi melaut dan cari kegiatan lain.


"Kalau kondisi cuaca kurang baik memang akses transportasi sulit untuk bisa masuk ke pelabuhan pokai" sebutnya.


Meski kondisi alam yang menjadi terkendala, babinsa menyarankan kepada warga untuk cari aktivitas lain guna memenuhi kebutuhan keluarga, tutupnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi




Pilkada Limapuluh Kota, Rizki Kurniawan Nakasri Serahkan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat
Tuesday, May 07, 2024

On Tuesday, May 07, 2024




INFO|Limapuluh Kota - Rizki Kurniawan Nakasri antarkan formulir pendaftaran calon Pilkada kabupaten Limapuluh Kota ke DPC Partai Demokrat, Senin (6/4/2024). 


Kedatangan Rizki Kurniawan di sambut Syamsuwirman Ketua DPC Demokrat dan Zul Fahmi selaku Bappilu DPC Demokrat serta pengurus partai, Rizki Kurniawan Nakasri serahkan formulir Calon.


Ketua DPC  Syamsuwirman memyampaikan, "Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Wakil Bupati Rizki Kurniawan Nakasri yang telah bersedia datang untuk mendaftarkan diri sebagai Cakada Limapuluh Kota di Partai Demokrat.


Tentu sebagai harapan kami, kata dia Bapak RKN dapat rekomendasi dari partai nantinya, Karena bagaimanapun, seorang wakil bupati mempunyai pengaruh yang sangat besar di tengah masyarakat, sebagai incumbent beliau telah berpengalaman dan memahami semua persoalan di masyarakat limapuluh kota, ujar Syamsuwirman


Ucapan terimakasih pun di sampaikan Wakil Bupati Limapuluh Kota, Rizki Kurniawan Nakasri Kepada semua pengurus partai Demokrat. Semoga silahturahmi ini tetap terus terjaga.


Dikatakan, Partai adalah sebagai sarana komunikasi politik, bagaimana aspirasi masyarakat ini bisa tersalurkan kepada pemerintah, maka disinilah fungsi dari partai politik yang akan menyalurkan aneka ragam pendapat dan aspirasi masyarakat dan mengaturnya sedemikian rupa. 


"Mudah-mudahan Partai Demokrat dapat menjadi jembatan untuk kami berlaga di pesta demokrasi pilkada kabupaten limapuluh kota 2024-2029 mendatang. ujar RKN.sebagai wakil bupati  Lima puluh kota RKN.sekarang .maju untuk bakal calon bupati. (Ady).



Editor : Tim Redaksi

Maju Pilbup, Wahyudi Thamrin Daftar Ke Partai Nasdem, PKB,PPP dan Demokrat
Tuesday, May 07, 2024

On Tuesday, May 07, 2024

 



INFO|Limapuluh Kota - Wahyudi Thamrin pengacara muda asal Luak Limapuluh (Payakumbuh-Limapuluh Kota.red) resmi mendaftarkan diri sebagai calon kepala daerah ke beberapa partai Besar di Kabupaten Limapuluh Kota. 


Pendaftaran Wahyudi dilakukan ke Partai NasDem, PKB, PPP, dan Partai Demokrat. Dikenal sebagai seorang Pengacara dan Pengusaha yang malang melintang di Ibu Kota, Wahyudi Thamrin mengangkat tag line 'Muda Bangun Nagari'.


"Kita berkomitmen memajukan daerah, dan ingin membawa perubaha  positif serta pembaharuan yang dapat memajukan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat," ujar Wahyudi Thamrin saat di wawancara di kantor NasDem Limapuluh Kota, Senin (6/5/2024).


Gaya dan cara pendekatan Wahyudi yang inovatif dan dinamis dalam memandang pembangunan lokal telah mendapatkan sambutan hangat dari keempat partai tempat Ia mendaftar sebagai Calon Bupati Limapuluh Kota.


Perwakilan Partai NasDem menyatakan percaya bahwa Wahyudi memiliki visi yang kuat dan kapabilitas untuk memimpin Limapuluh Kota menuju arah yang lebih baik.


"Sebagai seorang pengusaha sukses, Wahyudi diharapkan membawa strategi baru dan efektif dalam mengelola sumber daya daerah, yang diharapkan akan mempercepat pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan penduduk lokal," ujar pengurus Partai NasDem tersebut.


Loby-loby Wahyudi Thamrin di tingkatan Pemerintah Pusat sendiri sudah diakui oleh berbagai orang. Komunikasi lintas partai dan jaringan Wahyudi Thamrin untuk pejabat-pejabat di Pemerintah Pusat.


"Kita menjalin hubungan baik dengan siapapun, baik di pusat ataupun di daerah. Kita menyadari membangun Limapuluh Kota butuh kolaborasi dari berbagai pihak," tutupnya. (Ady).


Editor : Tim Redaksi

Serahkan SK PPPK, Hendri Septa: Berikan Pelayanan Terbaik ke Masyarakat
Tuesday, May 07, 2024

On Tuesday, May 07, 2024

 

Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan SK kepada 2.824 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).


INFONUSANTARA.NET, Padang -- Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan SK kepada 2.824 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). SK diberikan di Lapangan Apeksi Balaikota, Senin (6/5/2024).


SK bagi PPPK terdiri dari tenaga teknis, tenaga Kesehatan dan guru. Wali Kota Padang Hendri Septa mengingatkan akan tanggung jawab dan amanah yang diemban. Ia juga mengajak agar PPPK untuk melayani masyarakat dengan ketulusan hati.


"Setiap ASN harus memegang teguh nilai-nilai dasar yang sama yaitu memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat bukan menjadi pejabat yang minta dilayani. Buktikan lah untuk bekerja lebih baik, jadilah abdi negara dan abdi masyarakat yang selalu siap sedia melayani masyarakat dengan ketulusan hati,” katanya. 


Kepala BKPSDM Mairizon mengatakan, dengan bertambahnya jumlah PPPK Pemko Padang diharapkan dapat meningkatkan capaian kinerja Pemerintah Kota Padang.


Dalam laporannya, Mairizon mengatakan PPPK yang menerima SK pada hari ini berjumlah 2.824 orang terdiri dari 2.331 tenaga guru, 379 tenaga Kesehatan, dan 118 tenaga teknis.


Turut hadir pada kegiatan tersebut Inspektur Pemko Padang Arfian, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang Yopi Krislova, Kadis Kesehatan Kota (DKK) Padang Srikurnia Yati, Kepala Bappeda Kota Padang Yenni Yuliza, Kalaksa BPBD Hendri Zulviton, serta beberapa Kepala OPD terkait (Charlie / Hariz)

Kapolda Sumbar Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Personel,AKBP Yuli Anwar,S.H, Naik Pangkat Menjadi Kombes Pol
Tuesday, May 07, 2024

On Tuesday, May 07, 2024

AKBP Yuli Anwar,S.H, yang dinaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Kombes Pol.Yuli Anwar,S.H.


INFONUSANTARA.NET-- Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol. Suharyono, S.I.K.,S.H, memimpin upacara kenaikan pangkat pengabdian yang dilaksanakan di halaman depan Mapolda Sumbar, Senin (6/5/2024).


Upacara tersebut diikuti oleh Wakapolda Sumbar Brigjen Pol. Gupuh Setiyono,S.I.K.,M.H, Pejabat Utama Polda Sumbar dan seluruh personel Polda Sumbar.


Personel Polda Sumbar yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian yaitu AKBP Yuli Anwar,S.H, yang dinaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Kombes Pol.Yuli Anwar,S.H.


Disela-sela kegiatan itu, Kapolda Sumbar Irjen Pol. Suharyono memberikan arahan kepada seluruh peserta upacara agar berdoa yang khusyuk, berbuat yang baik, mengabdi yang tulus karena pekerjaan sehari-hari kita jadikan sebagai ibadah, ujarnya.


Lebih lanjut Kapolda Sumbar mengatakan, untuk reward dan punishment diberikan harus jelas, seperti Kombes Pol Yuli Anwar yang baru saja dilantik ini akan terwujud karena memang beliau tidak pernah melakukan penyimpangan sepanjang kedinasannya. 


"Kenaikan Pangkat beliau itu ya karena prestasi beliau sendiri sehingga Allah memberikan keputusan melalui perantara-perantara yang diantaranya Kapolda perantaranya. tanda tangan, maju di ACC dan jadilah hari ini, kata Kapolda Sumbar," terangnya.


Selain itu, Irjen Pol Suharyono juga memberikan penekanan untuk dijadikan bagian penting didalam pelaksanaan tugas.


“Pertahankan mental kepribadian yang sudah bagus, dan tingkatkan kekuatan mental kepribadian itu, jangan sampai melakukan penyimpangan,” imbuhnya. 


Usai pelaksanaan upacara kemudian dilanjutkan dengan foto bersama dengan personel yang naik pangkat bersama dengan Kapolda,Wakapolda dan para pejabat utama polda serta peserta upacara.(*)

Bupati Khairunnas Dan Sejumlah Pejabat Solsel Dipanggil Kejati Sumbar Terkait Dugaan Tipikor Kehutanan di Solok Selatan
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024

 

Aspidsus Kejati Sumbar Hadiman,SH,MH.(foto/dok)



INFONUSANTARA.NET -- Bupati Solok Selatan, Khairunnas dipanggil Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar melalui Asisten Pidana Khusus (Aspidsus), Rabu (8/5/2024).


Pemanggilan Bupati Khairunnas beserta sejumlah pejabat terkait di Solok Selatan untuk dimintai keterangan atas dugaan korupsi penggarapan lahan negara seluas 650 hektare tanpa memiliki izin Hak Guna Usaha (HGU) dari Kementerian Kehutanan RI.


Informasi yang diperoleh media ini, pemanggilan tidak saja terhadap Bupati Khairunnas, tapi juga sejumlah pejabat Solok Selatan, termasuk Sekdakab Solok Selatan, Syamsurizaldi dan adik ipar Khairunnas yang Pengurus Koperasi. Semuanya akan dimintai keterangan secara Marathon sejak Senin (6/5/2024) ini.


Dari data yang diperoleh media ini, sejumlah pihak yang dipanggil untuk dimintai keterangan adalah Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung Solok Selatan, Kabid PUPR Solok Selatan, Kabid Kehutanan Dinas Pertanian Solok Selatan.


Selanjutnya Kadis Pertanian Solok Selatan, Sekda Solok Selatan, Kadis PUTRP Solok Selatan.


Sedangkan Walinagari Sungai Kunyit Kecamatan Sangir Balai Janggo, Bupati Solok Selatan dan Kadis PMPTSP Solok Selatan, dipanggil pada Rabu tanggal 8 Mei 2024.


“Benar. Surat panggilan sudah kita kirimkan. Kita jadwalkan Rabu (8/5/2024) pemeriksaan Bupati, Walinagari dan satu perangkat daerah,” kata Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Sumbar Hadiman, SH, MH, yang dihubungi media ini, Senin (6/5/2024) via ponselnya.


Dijelaskan Hadiman, kasus itu berawal dari adanya laporan masyarakat pada Maret 2024 lalu. Kemudian pada 18 April 2024, Kajati Sumbar menerbitkan Surat Perintah Penyelidikan atas dugaan itu.


Dalam laporan masyarakat  itu disebutkan ada sekitar 650 hektare lahan hutan negara di Solok Selatan yang ditanami kelapa sawit sehingga berpotensi menimbulkan kerugian negara.


“Hingga saat ini sudah kita periksa 13 orang saksi mulai dari kelompok tani, Organisasi Perangkat Daerah hingga Sekda Solok Selatan,” kata Hadiman.


“Kita akan terus mengembangkan kasus. Kalau sudah ada dua alat bukti, tentunya kasus ini kita tingkatkan ke tahap penyidikan,” pungkas Hadiman.(*/ang)


Inkado Sumbar Bakal Gelar Kejurprov dan Festival Karate Yang Ke 21
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024

 




INFONUSANTARA.NET -- Pengurus Provinsi Indonesia Karate Do (Inkado) Sumatera Barat bala menggelar kejuaraan provinsi dan festival karate se Sumatera Barat.


"Insya Allah akan kita gelar pada tanggal 10-12 Mei 2024. Ini yang ke 21 kalinya kita gelar," cakap Ketua Umum Inkado Sumbar Wahyu Iramana Putra kepada awak media, Senin (6/5/2024)


Hadir pada kesempatan itu, Ketua Sabuk Hitam (KSH) Inkado Sumbar Kompol Alvira, Ketua Panitia Pelaksana Akhiaris Sastra, Sekretaris Panitia Kejungprov Silvia Windari, Sekretariat Kejurprov Andi Kurniawan dan wasit Sahurman.


Karena Kejurprov dan Festival tersebut digelar se Sumatera Barat, H. Wahyu Iramana Putra berharap kegiatan dibuka langsung oleh Gubernur Sumbar, Buya H. Mahyeldi Ansharullah, SP.


"Harapan kita kejuaraan ini dibuka oleh Gubernur Sumbar karena sifatnya untuk menggali potensi atlit karate Sumbar," harapnya.


Sementara itu, Kompol Alvira menjelaskan, kejuaraan karate provinsi diikuti seluruh perguruan binaan Inkado se Sumbar.


"Kejuaraan provinsi ini kita gelar pada tanggal 11- 12 Mei 2024," jelasnya.


Sementara itu, festival karate akan diikuti seluruh perguruan karate di Sumbar, baik di bawah binaan Inkado maupun tidak.


"Pesertanya, boleh atas nama perguruan, Dojo dan perorangan. Untuk Festival kita gelar pada tanggal 10 Mei 2024," jelasnya. 


Dikatakan Alvira, tujuan kejurprov dan festival ini adalah untuk mengisi masa liburan panjang selama 4 hari.


"Selain itu, kuta juga ingin memberikan ruang kepada generasi muda untuk berprestasi melalui jalur olahraga dan mengevaluasi pembinaan prestasi Inkado Sumbar," katanya.


Ketua Panitia, Akhiaris Sastra mengatakan, hingga saat ini sudah ada 300 orang atlit dari berbagai Dojo dan perguruan yang mendaftar. Diperkirakan, menjelang penutupan pendaftaran akan ada 1000 peserta yang mendaftar.


"Festival digelar dari atlit pra usia dini hingga yunior. Sedangkan, Kejuaraan provinsi (Kejurprov) diikuti atlit usia dini sampai senior," jelasnya.


Dikatakannya, Kejurprov dan festival memperebutkan piala bergilir Ketua Umum Inkado Sumbar.


"Selain itu, peserta juga akan mendapatkan sertifikat dan mendali bagi pemenang," ujarnya.


Dikatakannya, Kejurprov dan Festival akan digelar di Gedung Balai Pertanian atau Sekolah Pertanian Sungai Lareh Lubuk Minturun Kecamatan Koto Tangah Kota Padang. (*)





Study Komparatif Pemkab Sijunjung Bersama Puluhan Wartawan Kunjungi Diskominfo Kab.Bogor
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024

 

Diskominfo Kab Sijunjung laksanakan Study Komparatif bersama puluhan wartawan media cetak maupun online ke Dinas Kominfo Kabupaten Bogor.


INFONUSANTARA.NET, Sijunjung -- ​​​​​​​Puluhan wartawan dari media cetak maupun online yang bertugas di Kabupaten Sijunjung melakukan Study Komparatif ke Dinas Kominfo Kabupaten Bogor, Senin (6/5/2024).


Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sijunjung,David Rinaldo, S.STP.,di Bogor mengatakan,

Study Komparatif ini bertujuan selain menjalin hubungan silaturahim juga bertukar pikiran atau diskusi tentang bagaimana dinas terkait dalam bermitra dengan awak media dalam hal publikasi pembangunan daerah.


"Kunjungan ini selain menjalin silaturrahmi kita juga ingin bertukar pikiran dengan Pemda Bogor dalam hal publikasi pemberitaan dengan rekan-rekan wartawan disini," ujarnya. 


Ia juga mengajak kawan-kawan dari d

Dinas Kominfo Kabupaten Bogor juga berkunjung ke Kabupaten Sijunjung. 


Kabupaten Sijunjung merupakan pusat kebudayaan Minangkabau memiliki seribu rumah adat terpanjang di Indonesia dan juga banyak objek wisata dan nilai-nilai sejarah dan  kebudayaan seperti di seribu rumah adat di Kabupaten Sijunjung dan negeri terindah.


"Kami harapkan nantinya kawan-kawan disini juga berkunjung ke tempat kami dan melihat objek-objek wisata yang luar biasa di Kabupaten Sijunjung,"ujarnya.


Kabid Kominfo Kabupaten Bogor  mengatakan ucapan terimakasih atas kunjungan rekan-rekan dari Kabupaten Sijunjung ke Kabupaten Bogor ini.


Ia mengatakan dalam hal publikasi terkait pembangunan daerah segala tugas kehumasan sudah dialihkan ke bagian Diskominfo sejak beberapa tahun lalu.


Dinas Kominfo memberikan rilis ke media yang ada di Kabupaten Bogor ini.

Segala pemberitaan daerah Bogor  akan diterbitkan di media cetak maupun online baik di media sosial ataupun di website resmi Kominfo.  media yang juga diberikan rilis dan foto.


Terserah media itu membuat rilisya seperti apa dan judulnya bagaimana dan dipersilahkan konfirmasi langsung. 


"Kami disini juga tidak membatasi media,tapi rilis yang kami bagikan itu sesuai dengan acara dan waktu acara, tepat waktu kami bagikan,"pungkasnya.(Danus)

Buruknya Jalan Payakumbuh-Lintau, Dump Truck Bermuatan Kayu Bakar Rebah Kuda
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024




INFO|Limapuluh Kota - Rusak parahnya Jalan Payakumbuh-Lintau, berakibat buruk bagi Asnam yang sudah sepuh, istrinya dan satu orang cucunya. Mengingat, mobil Dump Truk BA 8325 KU yang dikemudikannya mengalami rebah kuda tepat ditikungan Bukik Alang Lawik, Jorong Bulakan, Nagari Tanjung Gadang, Kecamatan Halaban, Kabupaten Lima Puluh Kota, Senin (6/5) sekitar pukul 05.30 Wib. 


Beruntung Asnam, istrinya dan 1 orang cucunya selamat dan tidak mengalami luka akibat peristiwa naas disubuh buta itu. Sejatinya, Asnam dari Sijunjung hendak mengantarkan kayu bakar kedaerah Payakumbuh, namun sesampai dilokasi karena jalan buruk dan tikungan membuat mobil yang dikendarai Asnam rebah kuda. 


Kapolres Payakumbuh, AKBP Wahyuni Sri Lestari, melalui Kapolsek Luhak, AKP Rika Susanto, membenarkan peristiwa kecelakaan tunggal Dump Truk bermuatan kayu bakar dari Sijunjung rebah kuda di tikungan Bukik Alang Lawik, Halaban, Kabupaten Lima Puluh Kota. Kuat dugaan kejadian disebabkan karena jalan buruk dan tikungan sedikit tajam. 


"Memang benar ada Dump Truk bermuatan kayu bakar dari Sijunjung hendak menuju Payakumbuh, mengalami kecelakaan tunggal rebah kuda ditikungan Bukik Alang Lawik, Halaban, Jalan Payakumbuh-Lintau. Dan kondisi Sopir bersama istri dan 1 orang cucunya Alhamdulillah, aman dan sehat," sebut Kapolsek Luhak AKP Rika Susanto, Senin (6/5) kepada wartawan. 


Disampaikan AKP Rika Susanto, untuk mengevakuasi Dump Truk yang rebah kuda sudah dilakukan. "Sudah selesai dievakuasi, kita pindahkan kayunya ketruk lain dan dibantu truk untuk menariknya kembali dibantu masyarakat setempat, Alhamdulillah semua aman dan kakek, nenek serta cucunya sudah kembali ke-Sijunjung," ucap Kapolsek yang mudah diakses awak media itu. 


Perawat Jatuh 


Berselang beberapa jam pasca rebah kudanya mobil Dump Truk bermuatan kayu bakar, masih dijalan Payakumbuh-Lintau, seorang perawat hendak menuju tempat kerja di Puskesmas Halaban, jatuh dari motornya Nmax. Sehingga dirinya mengalami luka lecet dibagian tangan, kaki serta bahunya bengkak. 


"Memang betul sekitar pukul 7.30 Wib seorang perawat yang hendak menuju tempat tugasnya di puskesmas Halaban jatuh dari motor Nmax yang dkenderainya, dan dia istri dari anggota saya. Kondisinya luka lecet dibagian tangan dan kaki serta bahunya bengkak, dan selebihnya Alhamdulillah baik," ucap Kapolsek. 


Dengan kejadian itu, Kapolsek Luhak menghimbau kepada seluruh pengguna jalan baik kendaraan roda dua maupun empat untuk selalu berhati-hati saat berkendara melintasi jalan raya provinsi yang menghubungkan  Payakumbuh-Lintau. Kondisi jalan yang buruk dan penuh dengan lobang, membuat pengendera harus ekstra hati-hati. (Ady).



Editor : Tim Redaksi


Maju Pilwako Payakumbuh, Erwin Yunaz Daftar ke Partai Demokrat
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024




INFO|Payakumbuh - Mantan Wakil Wali Kota Payakumbuh periode 2017-2022, Erwin Yunaz, resmi mendaftarkan diri ke Partai Demokrat pada hari ini. Kunjungan Erwin yang juga sebagai Ketua DPD NasDem Payakumbuh ini disambut hangat oleh pengurus DPC Partai Demokrat di kantor partai yang berlokasi di kawasan Ngalau, Kota Payakumbuh, Senin (6/5/2024) 


Dalam acara tersebut, Erwin Yunaz menyerahkan berkas pendaftaran kepada DPC Demokrat sebagai syarat formal pencalonan dirinya dalam kontestasi kepala daerah mendatang. Rombongan Erwin yunaz disambut hangat Ketua DPC Partai Demokrat Ridwan Sabirin dan segenap Pengurus Partai Demokrat.


Dalam sambutan ketua DPC Demokrat Ridwan sabirin menyampaikan, Penjaringan kepala daerah lebih diprioritas di lakukan di DPC Demokrat kota dan Kabupaten se Indonesia, dalam penjaringan Calon Kepala Daerah akan menilai dari sudut Elektabilitas dan Financial Calon Kepala daerah "Ungkap Ridwan. 


Hal menarik yang di sampaikan Ridwan sabirin," Erwin yunaz merupakan incumbent dan merupakan Incumbent yang sangat perlu di perhitungkan, artinya paket lengkap dan sangat layak menjadi kepala daerah ini merupakan penilaian tersendiri partai Demokrat ",Kata Ridwan


Dalam orasinya, Erwin menyampaikan visi misinya untuk Payakumbuh ke depan. “Kita menginginkan Payakumbuh bergerak lebih cepat di berbagai bidang, baik pembangunan, pendidikan, kesehatan, maupun ekonomi,” ucap Erwin di depan pengurus dan anggota Demokrat yang hadir.


Erwin Yunaz yang dikenal dengan Branding "Payakumbuh City of Randang"nya selama menjabat sebagai wakil wali kota berharap dapat melanjutkan pengabdiannya untuk Payakumbuh dengan dukungan baru dari Partai Demokrat. 


Pendaftaran ini dianggap sebagai langkah awal yang strategis menjelang pemilihan kepala daerah  mendatang. (Ady).



Editor : Tim Redaksi

Sambangi Kades Bukit Pamewa, Babinsa Sertu Osten Sinaga Bahas Tindaklanjut Pembukaan Lahan Jagung
Monday, May 06, 2024

On Monday, May 06, 2024




INFO|MENTAWAI - Bentuk keseriusan dalam mendampingi program pemerintah Desa, Babinsa 03/Sipora, Kodim 0319/Mentawai, Sertu Osten Sinaga lakukan komsos dengan Kepala Desa Bukit Pamewa, Senin (6/5/2024).


Komsos yang di lakukan ini sebelumnya sudah di laksanakan dengan topik yang sama, kali ini bersama Kades Bukit Pamewa di hadiri Bhabinkamtibmas.


Sertu Osten Sinaga menyebut, komsos bersama kades bukit pamewa ini menindaklanjuti program desa terkait pembukaan lahan jagung yang sudah rencanakan sebelumnya.


Terkait pengamanan Desa, Babinsa meyarankan untuk diaktifkan kembali kegiatan pos ronda malam, sebutnya.


"Ketika ada terjadi warga di Desa bermasalah di upayakan penyelesaiannya secara musyawarah, kecuali kasus Narkoba, Asusila di bawah umur" tegasnya.


Dikatakan, komsos yang di lakukan ini sebagai pendampingan pogram Desa dalam giat ketahanan pangan guna meningkatkan ekonomi masyarakat. 


Selain itu komunikasi sosial bersama kades mempererat silaturahmi antara pemerintahan Desa dalam menunjang program desa, pungkasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Pilkada Payakumbuh, Supardi Serahkan Berkas Balon Walikota ke Tiga Parpol
Sunday, May 05, 2024

On Sunday, May 05, 2024




INFO|Payakumbuh - Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat Supardi memperlihatkan keseriusannya untuk maju di pemilihan walikota - wakil walikota Payakumbuh di pilkada serentak 2024 ini.


Hal ini dibuktikan dengan pendaftarannya ke DPD PAN Kota Payakumbuh sebagai bacalon walikota di pilkada November mendatang, Minggu (5/5/24) pagi. Saat itu, Supardi serahkan berkas persyaratan administrasi bakal calon kepala daerah. 


Kedatangan Supardi yang juga merupakan mantan anggota DPRD Kota Payakumbuh selama 3 periode itu ke DPD PAN didampingi sejumlah anggota DPRD Kota Payakumbuh dari Partai Gerindra, diantaranya Wulan Denura, Manggul, Afrizal serta anggota DPRD terpilih hasil Pemilu legislatif 14 Februari lalu.


Tidak itu saja, pengembalian formulir ke DPD PAN Kota Payakumbuh Supardi juga didampingi tokoh masyarakat Kota Payakumbuh Asmadi  Tahermyang populer dipanggil ‘Bujang Harimau’ yang mantan anggota dan pimpinan rekan DPRD Kota Payakumbuh serta tim Media Nasrul Kenong.


Ketua DPD PAN Kota Payakumbuh, Gusti Putra yang juga Ketua Tim seleksi pendaftaran Calon Walikota-Wakil Walikota Payakumbuh 2024 mengapresiasi kedatangan Supardi dan rombongan yang mendaftar dan mengembalikan formulir ke DPD PAN.


Ia mengakui bahwa level Supardi adalah ditingkat Gubernur (Calon Gubernur), namun dengan kerendahan hati, politisi Partai Gerindra itu lebih memilih maju dalam Pilkada Payakumbuh yang akan digelar 27 November 2024 nanti.


” Kita apresiasi kedatangan Pak Supardi dan rombongan yang mengembalikan formulir pendaftaran untuk mencalonkan diri dalam Pilkada Kota Payakumbuh. Sebenarnya level beliau adalah ditingkat Gubernur atau Calon Gubernur, namun dengan kerendahan hati, lebih memilih maju dalam Pilkada Kota Payakumbuh,” ucap Gusti Putra.


Gusti Putra juga mendoakan Supardi yang dulu juga pernah ikut Pilkada Kota Payakumbuh tahun 2012 sebagai Calon Walikota bisa terpilih sebagai Walikota Payakumbuh dengan sejumlah pengalaman yang dimiliki.


” Kita doakan Pak Supardi bisa terpilih sebagai Walikota Payakumbuh dengan sejumlah pengalaman yang dimiliki.” tutupnya.


Sementara Asmadi Taher alias ‘Bujang Harimau’ saat memberikan sambutan menyebutkan bahwa Pilkada nanti adalah memilih orang atau tokoh yang pantas menjadi pemimpin. Sebagai politisi partai Gerindra dia melihat bahwa Supardi layak jadi Walikota, karena program pembangunan untuk Payakumbuh akan lebih berkembang jika Walikota diserahkan kepada tokoh yang punya hubungan dengan Pemerintah Pusat”  ungkap Bujang Hafimau


Dikatakanya, hasil Pilres 2024 telah memandatkan Prabowo Subianto sebagai Presiden yang nota bene adalah Ketua Umum Partai Gerindra yang merupakan pimpinan Supardi di partai politik.


” Jika pada Pilkada Payakumbuh 2024 Supardi diberi kepercayaan menjabat Walikota, maka nanti Supardi akan lebih mudah meminta anggaran pembangunan dari Pemerintah Pusat, sebab Presiden RI terpilih hasil Pilpres lalu adalah Ketua Umum Partai Gerindra.


Ia mengaku kehadirannya mendampingi Supardi mendaftar ke Partai PAN karena sesuai analisa dan pandangan, Supardi adalah orang yang kenal daerah atau Kota Payakumbuh.


” Sesuai analisa dan pandangan serta sama-sama yang kita perjuangkan, maka saya hadir disini mendampingi Supardi.” tutupnya.


Sementara tokoh masyarakat Kota Payakumbuh, Manggul Malik menyatakan bahwa, ia mengaku mendukung Supardi maju dalam Pilkada Kota Payakumbuh karena Supardi memiliki komitmen dan kinerja yang terukur.


” Saya mendukung Supardi karena memiliki komitmen dan kinerja yang terukur selama menjadi anggota dan Ketua DPRD. Saya juga sempat berkomunikasi dan menanyakan kepada Supardi, jika terpilih menjadi Walikota Supardi bertekad akan merealisasikan pembangun Mesjid Raya di eks. Kantor Bupati di pusat Kota Payakumbuh serta peningkatan pembangunan Pasar Payakumbuh sebagai pusat ekonomi masyarakat disamping pembangunan lainnya,” ujar Manggul Malik.


Tetap Maju Sebagai Calon Walikota Payakumbuh


Meski Partai Gerindra hanya memiliki 1 kursi di DPRD Kota Payakumbuh hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 14 April 2024 lalu, Supardi menyebutkan bahwa ia tetap bertekad maju sebagai bakal calon Walikota dalam Pilkada Kota Payakumbuh 2024 nantinya.


” Kita tetap optimis majunsebagai bakal calon Walikita meskipun pada Pileg 2024 Partai Gerindra hanya memperoleh satu kursi. Dan ini merupakan modal yang cukup besar untuk membabvun koalisi dengan partai lain,” ucap Supardi.


Sementara terkait lobi-lobi dengan Partai Politik lain, sebab Gerindra tidak bisa mengusung atau mendaftarkan Calon Walikota-Wakil Walikota ke KPU tanpa berkoalisi dengan Partai Politik lainnya, Supardi menyebut bahwa lobi- lobi untuk berkoalisi itu susad dalam penjajakan.


” Masih dalam proses, ini kita mendaftar dan mengembalikan formulir ke Partai Politik itu bagian dari lobi-lobi Politik.” ucapnya.


Selain ke DPD Partai PAN, hari ini Supardi juga akan mendaftar ke Partai Nasdem dan Demokrat (Ady).


Editor : Tim Redaksi