Kampung Tangguh di Resmikan, Kapolsek Sikakap Harapkan Kesadaran Masyarakat Dalam Penerapan Prokes Meningkat

SIKAKAP,infonusantara.net – Berbagai macam cara dilakukan Satgas Covid-19 bersama unsur Forkopimca dan Polsek Sikakap untuk meningkatkan kedisiplinan protokol kesehatan di tengah masyarakat.

Dalam hal ini jajaran Polsek Sikakap bersama unsur Forkopimca meresmikan sebuah Kampung Tangguh dengan tujuan untuk memberikan contoh, kepada masyarakat dalam kedisiplinan penerapan protokol kesehatan.

Kampung tangguh ini berada di Dusun Mabolak, Desa Sikakap, Kecamatan Sikakap yang di resmikan Forkopimca Sikakap. Selain memberikan contoh sekaligus mengkampanyekan disiplin protokol kesehatan di tengah masyarakat.

“Kampung tangguh ini dibuat untuk meningkatkan ketahanan pangan bagi masyarakat di setiap Desa, menyiapkan setiap rumah fasiltas prokes, agar terhindar dari virus Corona” ucap Kapolsek Sikakap, AKP.Tirto Edhi, Rabu (17/3/2021).

Dia mengatakan, terbentuknya kampung tangguh ini berkat kerjasama seluruh lapisan masyarakat khususnya Dusun Mabolak, mudah-mudahan dengan berdirinya kampung tangguh ini dapat menekan angka covid-19 di wilayah kecamatan sikakap.

“Kampung tangguh yang sudah diresmikan ini di harapkan dapat mengoptimalkan fungsi dan perannya, sehingga dapat berjalan dengan baik” tuturnya.

Lanjut Kapolsek, ia meminta agar petugas terus melakukan pengawasan ke depannya, namun juga tidak melupakan protokol kesehatan penerapan 3M, yaitu menjaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan masker. Dengan demikian, kata Kapolsek diharapkan wilayah Sikakap segera terbebas dari wabah Covid-19.

“Mudah-mudahan kalau ini berjalan aktif pelan-pelan bisa terus menurun angka covid-19  dan juga di harapkan jadi zero kasus Corona di wilayah Sikakap” pungkasnya.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment