Berbagai Cara Satgas TMMD Untuk Perkuat Keakraban Dengan Warga

MENTAWAI,infonusantara.net – Merajut keakraban dengan warga di lokasi kegiatan TMMD dan sekitarnya, banyak cara di lakukan satgas TMMD agar tetap silahturahmi terjalin dengan baik.

Sebagai penghimpun laporan kegiatan dan penerangan Kodim 0319/Mentawai, dua orang prajurit yang tergabung dalam satgas TMMD ini terlihat akrab dengan warga Desa Sido Makmur, Kecamatan Sipora Utara.

Berbincang sambil bersenda gurau merupakan salah satu cara yang efektif untuk berbaur dengan warga dan juga menghilangkan rasa kejenuhan sehabis melaksanakan tugas.

“Ini bentuk kekeluargaan yang harus terpupuk terus dengan warga agar kemanunggalan TNI dengan rakyat terus kuat” sebut Serda Hanafi, Jumat (26/3/2021).

Tertawa, bergurau dan berbincang ini cara paling efektif menghilangkan kejenuhan dan menjadi sehat, hal inj biasa dilakukan prajurit TNI yang tergabung dalam satgas TMMD selepas bekerja.

Tidak hanya itu ketika sebagian anggota Satgas TMMD telah kembali ke posko, beberapa diantaranya lebih memilih untuk bercerita bersama warga di dekat lokasi TMMD.

“Warga Desa Sido.makmur itu bisa dibilang ramah-ramah dan orangnya menyenangkan,” kata Serda Hanafi

Serda hanafi berharap keakraban seperti ini tidak hanya terjadi sekali atau pada saat adanya program TMMD yang di laksanakan saat ini akan tetapi terus berkelanjutan.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment