Pastikan Aman Covid-19, Lingkungan Mako Polsek Sipora di Semprot Disinfektan

INFONUSANTARA.NET – Untuk mengantisipasi penyebaran virus corona, jajaran polsek sipora melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sekitar lingkungan mako polsek sipora.

“Penyemprotan ini kita lakukan untuk mengantisipasi penyebaran, karena kita barusan melaksanakan gerai vaksinasi persisi dengan melibatkan banyak orang” kata Kapolsek Sipora, Iptu.Donny Putra,SH,MH, Selasa (3/8/2021).

Dia mengatakan, antisipasi awal itu sangat penting, agar penyebaran virus corona tidak terjadi di lingkungan, terutama kepada personel, karena lokasi mako ini tempat aktivitas setiap hari.

Selain itu mako polsek ini juga merupakan tempat pelayanan publik, siapa saja datang di layani oleh personel polsek dalam pengurusan, maka dari itu tempat harus steril dan aman covid-19, ujarnya.

“Antisipasi ini kita lakukan mengingat dalam beberapa waktu belakangan ini Polsek Sipora sedang gencar-gencarnya menggelar Gerai Vaksin TNI – POLRI di Mako Polsek Sipora” ucapnya.

Lanjut di katakan, berhubung saat ini tidak lagi di laksanakan gerai vaksinasi untuk sementara menunggu pasokan vaksin dari Dinkes mentawai, maka polsek sipora mengambil langkah untuk pembersihan dan penyemprotan disinfektan.

“Penyemprotan disinfektan ini guna memutus rantai penyebaran covid-19” ucap Donny.

Dalam hal ini pihaknya juga memastikan untuk pelayanan biasa di mako polsek sipora sudah bisa masyarakat melakukan dan tidak perlu khawatir adanya virus corona, karena sudah di lakukan penyemprotan, tukasnya.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment