Babinsa Muara Siberut Dampingi Penyerahan 65 Paket Sembako Bantuan BNI Untuk Warga Kurang Mampu

INFO|MENTAWAI – Untuk meringankan beban masyarakat terdampak, BNI salurkan bantuan sembako melalui Dinas Sosial Mentawai bertempat di Pastoran Santa Maria, Desa Muara Siberut, Senin (27/12/2021).


Penyaluran sembako ini di dampingi Babinsa Koramil 02/Muara Siberut, Kodim 0319/Mentawai di hadiri Kepala Desa Muara Siberut, Babinkamtibmas Polsek Siberut dan Kepala Dusun Peigu Desa Muara Siberut.

“Hari ini anggota kita melakukan pendampingan penyaluran bantuan sembako dari BNI yang diserahkan Dinas Sosial Mentawai” sebut Danramil 02/Muara Siberut, Kapten.Czi. Masri.

Pendampingan ini, lanjut Masri merupakan tugas Babinsa terhadap warga binaannya, sehingga kedekatan anggota dengan masyarakat terus terjalin dengan baik dalam segi apapun, terangnya.

Dia menyebut, bantuan sembako yang di serahkan ini meliputi beras, minyak goreng, gula, teh, roti kaleng dan indomie yang sudah di siapkan sebanyak 65 paket.

“Semoga sembako yang di berikan ini dapat meringankan beban masyarakat serta bisa di gunakan untuk persiapan tahun baru nantinya” ucap Masri.

Dia mengatakan, sasaran bantuan yang di berikan BNI melalui Dinas Sosial Mentawai ini untuk jemaat gereja kurang mampu

Disela penyerahan sembako, Danramil juga menghimbau kepada masyarakat selama melaksanakan aktivitas di luar tetap patuhi protokol kesehatan, (H.Sihombing).


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment