Jadikan Penghasilan, Babinsa Sikabaluan Galang Pemuda Untuk Kreatif Ciptakan Karajinan Tangan

INFO|MENTAWAI – Penuhi kebutuhan di masa pandemi, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Kodim 0319/Mentawai, Serda Ardiman galang pemuda Desa Malancan, Kecamatan Siberut Utara untuk kreatif, guna menambah penghasilan.


Kreatifitas dalam menggalang pemuda yang di lakukan Babinsa untuk membuat kerajinan tangan, dimana hasil karya yang di buat nantinya bisa di pasarkan serta memiliki nilai jual.

Selain mendapatkan ilmu pengetahuan, sebut Serda Ardiman para pemuda juga dapat menjadikan sebagai sumber penghasilan sekaligus membiasakan diri untuk berusaha.

“Inovasi ini akan mengurangi angka pengangguran di Mentawai khususnya di Desa Malancan, Kecamatan Siberut Utara” ucap Serda Ardiman, Sabtu 8 Januari 2022.

Untuk mengembangkan hasil karya, lanjut dia para pemuda harus benar-benar menguasai ilmunya, supaya pembuatan kerajinan tangan ini memiliki kualitas yang baik.

Dengan demikian, motivasi ini juga di harapkan para pemuda mampu mendalami cara pengolahan kerajinan tangan seperti tempat letak bunga hias, kursi hias dan aksesoris dari bahan kayu.

“Semoga kreatifitas para pemuda bisa menjajaki pasar dan dapat meningkatkan perekonomian” tukasnya.


Editor : Heri Suprianto

Leave a Comment